Meledak, Peserta Riau Edutech Campus Summit 2025 Penuhi Gelanggang Remaja
Panwascam Pangakalan Kerinci Tertibkan Ratusan APK
Suami Selingkuh, Istri ASN Diskop Pekanbaru Ini Lapor ke BKPSDM
Permudah Mengurus Izin Bagi Pelaku UMKM
DPMPTSP Pelalawan Jemput Bola, Kades Terbangiang Beri Apresiasi

PELALAWAN, (PelalawanPos.co) - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Pelalawan melakukan jemput bola dalam pelayanan masyarakat khususnya pelaku usaha untuk mengurus izin.
Meski sudah dipermudah dengan pelayanan di setiap Kecamatan, namun belum dapat menembus target 100 ribu izin per bulannya dari Pemerintah Pusat.
Seperti yang dilakukan petugas pelayanan DPMPTSP Kabupaten Pelalawan yang melakukan pelayanan pembuatan izin bagi pelaku usaha di Desa Terbangiang, Kecamatan Bandar Petalangan. Kamis (29/9).
Menurut salah seorang petugas, Silvia Simamora menyampaikan, sesuai instruksi pimpinan untuk melakukan jemput bola, agar target tercapai per bulannya dan tentunya juga untuk membantu masyarakat pelaku usaha.
"Tahun lalu kita hanya di kecamatan. Namun saat ini kita diperintahkan untuk turun langsung ke desa-desa agar merata semua pelaku usaha memiliki izin usahanya," ujarnya.
Ditambahkannya, mengurus izin sangatlah penting dan juga banyak kegunaannya tidak hanya sebagai legalitas belaka.
"Jadi, surat izin ini banyak kegunaannya selain sebagai legalitas. Surat izin ini merupakan salah satu syarat agar pelaku usaha bisa mendapatkan subsidi dari PLN, bahkan peminjaman modal di Bank" kata Silvia.
Tetapi, lanjut wanita berdarah Sumatera Utara itu, pelaku usaha harus datang dan mengajukannya sendiri di Kantor PLN jika mengurus subsidi ataupun Bank untuk mengajukan peminjaman penambahan modal.
Lebih lanjut ia berharap untuk pelaku usaha yang sudah mendapatkan legalitas agar dapat membantu, memberitahukan kepada teman, tetangga, dan kerabat yang memiliki usaha untuk mengurus legalitasnya.
"Agar seluruh pelaku usaha merata memiliki legalitas. Jadi yang terpenting itu kita taat administrasi saja," pungkasnya.
Sementara itu, dalam waktu yang sama Kepala Desa Terbangiang, Yohanis, S.IP mengatakan sangat mengapresiasi DPMPTSP Kabupaten Pelalawan yang siap turun langsung melayani masyarakat pelaku usaha di desa-desa khususnya di Desa Terbangiang.
"Kami ucapkan terima kasih kepada Seluruh jajaran DPMPTSP yang siap melayani masyarakat turun langsung ke desa-desa, kami Pemerintahan Desa Terbangiang sangat mengapresiasi," tukas pria berdarah Melayu itu.**
Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan Pelantikan Ketua TP PKK Kabupaten/Kota Se-Provinsi Riau Periode 2025-2030
Pekanbaru (PelalawanPos.co)-Bupati Pelalawan H. Zukri dan Wakil Bupat.
Meriahkan Acara Mandi Belimau Kasai Potang Mogang, Pemcam Langgam Buka Bazar
Langgam (PelalawanPos.co) - Dalam rangka memeriahkan acara prosesi ma.
Wabup Pelalawan Ikuti Prosesi Mandi Belimau Sultan Sambut Bulan Suci Ramadhan
Wakil Bupati Pelalawan H. Husni Tamrin mengikuti upacara adat Mandi B.
Wabup H Husni Tamrin Didampingi Camat Pangkalan Kerinci Turun ke Lapangan Pantau Proses Pembersihan Drainase
Pangkalan Kerinci (PelalawanPos.co)-Wakil Bupati Pelalawan, H. Husni .
Pastikan Program MBG Presiden Berjalan Baik, Wabup H Husni Tamrin SH Tinjau Langsung ke Sekolah
Pangkalan Kerinci (PelalawanPos.co)-Wakil Bupati Pelalawan H. Husni T.
Pimpin Coffee Morning, Wabup H Husni Tamrin SH Ingatkan Pejabat Bekerja untuk Kesejahteraan Rakyat
Pangkalan Kerinci (PelalawanPos.co)-Wakil Bupati Pelalawan Pimpin Kop.