PELALAWANPOS.COM-Terjun kelapangan berjibaku padamkan api, Camat Teluk Meranti Zakirman SH selalu ingatkan masyarakat jangan membakar sembarangan, Selasa (9/3/2021).
"Kita selalu menghimbau kepada masyarakat untuk tidak membakar sembarangan dilahan-lahan yang ada di daerah kita, dan berhati- hati dalam membakar meskipun itu membakar sampah," ujar Zakirman SH.
Camat yang sering terjun kelapangan padamkan api karhutla ini mengakui bahwa puncak kebakaran hutan dan lahan disebabkan oleh unsur yang tidak sengaja oleh penempuh lahan karena adanya aktivitas berburu atau memancing.
"Kita juga mengingatkan bagi pemancing dan pemburu tersebut untuk tidak melakukan aktivitasnya itu dilahan yang rawan api," himbaunya.
Lanjut Zakirman SH mengajak semua pihak seperti perangkat desa dan masyarakat untuk saling bahu membahu untuk memadamkan api bila terjadi kebakaran hutan dan lahan.
Selain itu, kepada seluruh aparatur desa, termasuk seluruh RT dan RW serta masyarakat untuk sama-sama menjaga agar tidak terjadi kebakaran, dan jika terjadi kebakaran hutan dan lahan untuk saling bahu-membahu membantu untuk memadamkan api, karna ini menjadi tanggung jawab bersama**
Foto: Camat Teluk Meranti, Zakirman SH
Penulis: Marzuki