Kanal

JPRMI Pelalawan Sukses Gelar Outbound Islamic Goes to School di SMP IT Muhammadiyah

PelalawanPos.co- Jaringan Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (JPRMI) Kabupaten Pelalawan menggelar kegiatan Outbound Islamic Goes to School di SMP IT Muhammadiyah, Sabtu (19/3/2022).

Kegiatan berlangsung di halaman SMP IT Muhammadiyah, Desa Makmur, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Kegiatan ini dengan tema "Memperkuat Pendidikan Islami Dalam Membentuk Generasi Muda yang Kokoh dan Tangguh," di buka secara resmi Ketua Muhammadiyah Kabupaten Pelalawan, Dr Anda Citra Utama sekaligus peresmian gedung Perpustakaan TK, SDIT dan SMP IT Muhammadiyah yang disaksikan oleh majelis guru, serta tamu undangan acara.

"Kita mendukung kegiatan ini, terlebih sifatnya memberikan pembinaan terhadap generasi muda saat ini," ucap Ketua Muhammadiyah Kabupaten Pelalawan, Dr Anda Citra Utama dalam sambutannya.

Selain itu,  Dr Anda menjelaskan, bahwa Muhammadiyah dikenal dengan kemandirian. Bisa dilihat dari aset yang sudah bertebaran di Kabupaten Pelalawan.

Kemudian di akhir kegiatan, Bapak Aladdin Sirait selaku Ketua Majelis Dikdasmen Muhammadiyah memberikan arahan agar para siswa dan guru tetap semangat dalam menuntut ilmu dan menyebar kebaikan terhadap sesama. 

Sementara itu, Ketua JPRMI Kabupaten Pelalawan, M. Al Qodri mengucapkan terima kasih atas bantuan dari Pemerintah Kabupaten Pelalawan, Dinas BPBD, PT. RAPP serta dukungan dan partisipasi keluarga besar Muhammadiyah yang memberikan fasilitas serta tempat untuk JPRMI dalam melaksanakan kegiatan. Semoga di kepemimpinan kepala sekolah Bapak Muhammad Haris A.Md, SMP IT Muhammadiyah lebih maju dan sukses kedepannya

"Alhamdulillah, acara kegiatan Outbound Islamic Goes to School di SMP IT Muhammadiyah berjalan dengan sukses. Ditambah dukungan dari wali murid peserta dalam mensukseskan acara hari ini dan adanya kegiatan lain seperti Tahfidz Al Qur'an, Pencak Silat Tapak Suci dari siswa siswi SMP IT Muhammadiyah serta hadirnya seorang Sastrawati Internasional asal Kab. Pelalawan yang luar biasa dalam membacakan salah satu karya terbaiknya sendiri yakni Ombak Bono." terang pemuda yang biasa disapa Qodri ini.  

Ditambahkan Qodri, Ia berharap output dari kegiatan ini bisa menambah kecintaan para siswa siswi terhadap pembelajaran agama islam serta menambah keahlian dan kemampuan dalam menciptakan suatu prestasi untuk bisa membawa nama baik sekolah lebih maju lagi. Apalagi JPRMI Kabupaten Pelalawan sudah mendapat dukungan dari Dinas Pendidikan Pelalawan dalam memberikan pembinaan kepada anak-anak didik di sekolah.***

Ikuti Terus Pelalawanpos

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER